BE CONFIDENT! YOU ARE WHAT YOU ARE!

Lavanya Podcast
3 min readFeb 18, 2021
Photo by Kane Reinholdtsen on Unsplash

Percaya diri adalah suatu kondisi dimana seseorang memiliki kemampuan dan ia mempercayai serta mengakui kemampuan miliknya saat melakukan suatu pekerjaan. Ia memengaruhi banyak aspek kehidupan, seperti akademis, pekerjaan, hubungan, kesehatan mental, dan lain-lain. Dengan beragamnya pengalaman yang dimiliki, maka beragam pula tingkat percaya diri masing-masing orang. Namun tidak selamanya rasa percaya diri selalu ada dan stabil. Ia bisa timbul dan tenggelam, tergantung situasi dan kondisi yang sedang dihadapi. Apabila rasa percaya diri hilang, maka timbul rasa malu yang sulit dihilangkan, minder, hingga overthinking. Di satu sisi, terlalu percaya diri justru memunculkan narsisme yang berperilaku egois, sombong, dan manipulatif.

Menurut Psychology Today, ciri-ciri rasa percaya diri yang sehat antara lain,:

  1. Mampu membedakan kepercayaan diri dan kesombongan
  2. Menerima kritikan dan saran
  3. Bukan seorang people pleaser
  4. Tidak meminta validasi atau kepastian dari seseorang
  5. Berani menghadapi suatu masalah
  6. Mampu membuat batasan
  7. Mampu menyatakan kebutuhan dan pendapat
  8. Tegas dan tidak memaksakan kehendak
  9. Tidak mengejar kesempurnaan
  10. Berani menghadapi kemunduran atau kegagalan
  11. Tidak merasa rendah diri
  12. Menerima dirinya apa adanya

Menurut Satu Persen, perkembangan percaya diri meliputi beberapa hal, seperti usia, pola asuh orang tua, dan hubungan dalam keluarga. Semakin bertambahnya usia, maka diharapkan semakin berkembang kemampuan penyesuain dirinya. Selain itu, perkembangan keseimbangan emosi turut membantu dalam memilah hal positif dan negatif yang akan diterima oleh tubuh. Pola asuh orang tua dalam memberikan tanggung jawab, kebebasan berpendapat, dan hubungan keluarga harmonis mampu membangun rasa percaya diri lebih baik kepada anak.

Seseorang yang sering mendapatkan celaan atau kurang apresiasi dari orang-orang penting disekitarnya besar kemungkinan memiliki rasa percaya diri rendah. Rendahnya atau tingginya percaya diri sering tampak sejak kanak-kanak. Kurangnya apresiasi dari lingkungan keluarga memberikan efek jangka panjang hingga beranjak dewasa. Lingkungan tak mendukung lainnya seperti sekolah atau tempat kerja dan hubungan personal dengan seseorang juga turut berpengaruh. Ia lalu membandingkan dirinya dengan orang lain, entah di dunia nyata maupun sosial media. Orang tidak percaya diri juga sering ragu dan membutuhkan kepastian dari orang lain. Ia tidak mampu membuat keputusan dan menetapkan tujuan.

Tidak ada orang yang kurang atau tidak berharga dari orang lain, dan tidak ada orang yang dianggap lebih penting — Psychology Today

Lalu bagaimana cara untuk meningkatkan percaya diri? These are the tricks!

  1. Eksplorasi diri. Kenali dan pahami setiap seluk beluk tentang dirimu. Ketahui kekuatan dan kelemahanmu. Hal ini memudahkanmu dalam memetakan kemampuanmu dan membuat strategi hidup kedepannya
  2. Berhenti membandingkan dirimu dengan orang lain dan overthinking karenanya. Setiap orang mendapatkan kesuksesan masing-masing, sesuai dengan waktu mereka. Kamu punya ritmemu sendiri dan akan sukses dengan waktumu sendiri.
  3. Menambah pengetahuan dan pengalaman, seperti membaca buku beraneka topik, menonton dokumenter, mengikuti komunitas atau mendengarkan podcast Lavanya. Banyaknya topik yang kamu ketahui membuat perbincangan dengan orang disekitarmu menjadi semakin asyik. Hal ini juga bisa memperluas jejaring pertemanan
  4. Merawat tubuh, seperti mengatur pola makan keseharian, minum air putih, istirahat yang cukup, berolahraga, dan lainnya
  5. Jadilah orang ramah dan ucapkan 3 kata ajaib, yakni maaf, terima kasih, dan tolong
  6. Jika merasa rendah diri, cobalah berbicara dengan diri sendiri. Nasihatilah bahwa semua hal tidak seburuk itu. Hal ini untuk mencegah dirimu membuang waktu hanya untuk mengkritik diri sendiri.
Photo by Benjamin Davies on Unsplash

Tidak ada yang terlalu cepat dan terlalu lambat. Kamu tepat pada waktumu — Anonymous

Percaya diri tidak didapatkan secara instan. Beberapa orang bahkan bekerja sangat keras untuk mengatasi kekurangannya pada sisi kepercayaan diri. Ia bisa diasah dengan pengalaman-pengalaman baru. Hargailah seluruh pengalaman yang sudah dilalui, baik maupun buruk. Mereka ada untuk membuatmu berkembang, bukan menjatuhkan.

Rafarda Septiardhya.

Sign up to discover human stories that deepen your understanding of the world.

Free

Distraction-free reading. No ads.

Organize your knowledge with lists and highlights.

Tell your story. Find your audience.

Membership

Read member-only stories

Support writers you read most

Earn money for your writing

Listen to audio narrations

Read offline with the Medium app

Lavanya Podcast
Lavanya Podcast

Written by Lavanya Podcast

Started from a podcast and expanding to written sharing platform. Always believe in people power and our slogan “Love, Respect, Believe”.

No responses yet

Write a response